Aksi Nyata Oleh Guru SMPN 10 Sijunjung Pada Pelatihan Mandiri Platform Merdeka Mengajar


Ibu SRI YANTI,Amd.RO,S.Pd Guru Penggerak SMPN 10 Sijunjung dalam Aksi Nyata Pada Pelatihan Mandiri Platform Merdeka Mengajar

Salah satu aksi nyata yang di lakukan oleh guru (pendidik) SMPN 10 Sijunjung dalam pelatihan mandiri yang terdapat pada Platform Merdeka Mengajar.

Flatform ini disosialisasikan oleh ibu Media Syofyanti, S.Pd. M.Eng pada acara IHT sosialisasi Implementasi Kurikulum Merdeka Jalur Mandiri Di SMPN 10 Sijunjung untuk meningkatkan pemahaman guru dalam kurikulum merdeka.

Dimana platform ini  dikhususkan untuk para pendidik di seluruh Indonesia untuk menambah wawasan dan pengetahuan yang sangat membantu tugasnya.

Ada 5 modul yang saya pelajari dalam pelatihan dengan Topik Merdeka Belajar :

  1. Modul 1: Mengenali diri dan perannya sebagai pendidik.
  2. Modul 2: Mendidik dan mengajar.
  3. Modul 3 : Mendampingi Murid dengan Utuh dan Menyeluruh.
  4. Modul 4: Mendidik dan Melatih Kecerdasan Budi Pekerti. 
  5. Modul 5 : Pendidikan yang Mengantarkan Keselamatan dan Kebahagiaan.

Semoga aksi nyata ini bisa menjadi motivasi bagi rekan-rekan yang lain dalam menyelesaikan aksi nyatanya.

Dengan ini saya juga berharap untuk diri sendiri dan semua rekan guru supaya mempunyai semangat dan niat yang tulus untuk terus  semangat belajar dan bisa terus mengembangkan diri dalam membina peserta disik supaya bisa menjadi pemuda dan pemudi yang tangguh di masa mendatang

Dengan menggunakan akun Belajar.id yang Bapak ibu Guru miliki Silahkan Bagi Bapak/Ibu Guru untuk memberikan umpan balik di tautan berikut. Terima kasih.  



Posting Komentar untuk "Aksi Nyata Oleh Guru SMPN 10 Sijunjung Pada Pelatihan Mandiri Platform Merdeka Mengajar"