SERTIJAB Kepala Sekolah SMPN 13 SIJUNJUNG Ibu Yusmawati, M.Pd Kepada Ibu Norawati, S.Pd dari SMPN 10 SIJUNJUNG

Bapak Ruswanon, S.Pd, M.M Memberikan Sambutan pada acara sertijab di SMPN 13 Sijunjung

Guru-guru dan tenaga kependidikan dari Keluarga Besar SMPN 10 SIJUNJUNG Nagari Sungai Lansek, Mengantarkan Ibu Norawati,S.Pd Kesekolah baru Beliau SMPN 13 Sijunjung Pematang Panjang untuk melanjutkan pengabdian ASN dan tugas sebagai kepala sekolah disana.

Acara Sertijab (serah terima jabatan) dihadiri dan disaksikan oleh Korwas Bapak Ruswanon,S.Pd MM mewakili Kepala Dinas Pendidikan Sijunjung didampingi oleh Operator Dinas Pendidikan bidang Sekolah menengah Bapak Irwan serta Bapak Wali Nagari pematang panjang dan Komite SMPN 13 Sijunjung.

Sertijab ini berlangsung setelah terjadi mutasi untuk beberapa sekolah mulai dari tingkat paud, sekolah dasar dan sekolah menengah pertama tertanggal 1 juli 2022 sesuai SK yang diterbitkan oleh Bupati Sijunjung seraya Bapak Ruswanon menyampaikan sambutan dalam kegiatan sertijab ini.

Besar harapan beliau dengan adanya mutasi ini mampu meningkatkan ke profesionalan kerja dari kepala sekolah dan semakin meningkatkan prestasi sekolah. 

Ibu Yusmawati menyampaikan bahwa akan ada tantangan berat yang akan di hadapi oleh Ibu Norawati di SMPN 13 Sijunjung karena mulai minggu depan akan ada visitasi akreditasi yang akan berlangsung di SMPN 13 serta visitasi sekolah adi wiyata nasional pada bulan agustus depan.,

Keluarga Besar SMPN 10 Sijunjung foto bersama dengan 2 Kepala sekolah hebat dan Bapak korwas Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sijunjung, Wali Nagari Pematang Panjang dan Ketua Komite SMPN 13 Sijunjung

Semoga dengan adanya mutasi di saat-saat yang penting ini, bisa jadi pembuktian awal bagi ibu Norawati dan sukses meningkatkan prestasi SMPN 13 yang sebelumnya sudah baik menjadi lebih terbaik.

Salam dan Doa Kami dari SMPN 10 Buat Kesuksesan Ibu Norawati dan SMPN 13 Sijunjung Kenagarian Pematang Panjang..


2 komentar untuk "SERTIJAB Kepala Sekolah SMPN 13 SIJUNJUNG Ibu Yusmawati, M.Pd Kepada Ibu Norawati, S.Pd dari SMPN 10 SIJUNJUNG"